Latest Updates

Tips dan Trik Mengatasi Blue Screen Pada Windows 7

Coretan21 - Blue Screen merupakan kesalahan program pada windows yang dapat menyebabkan komputer hanya menampilkan layar biru dengan keterangan kesalahan atau restart sendiri. Saat terjadi blue screen semua aplikasi dan file yang sedang kita jalankan akan hilang dan tidak tersimpan, dan pasti sangat menjengkelkan jika kira sedang menyelesaikan tugas atau perkejaan yang lain. Yang lebih parah blue screen tidak hanya terjadi satu kali, tetapi error berulang-ulang.

Sebelum kita mengatasi permasalahan pada blue screen, kita harus mengetahui apa penyebab utama dari blue screen itu sendiri. Setelah ketemu lantas bagaimana cara mengatasi blue screen? Mari disimak gan..

Tips dan Trik Mengatasi Blue Screen

1. Melakukan System Restore
melakukan system restore berguna untuk mengembalikan ke system awal sebelum terjadi crash/blue screen. Jika system restore berhasil maka terjadi nya Blue Screen disebabkan oleh kegagalan sytem.
NB : Lakukan system restore jika Blue Screen baru terjadi satu kali.

2. Melakukan Scan dan Menghapus Malware
Malware dapat menyebabkan Blue Screen. Apalagi jika malware mampu menembus ke level kernel windows yang dapat menyebabkan sytem tidak stabil. Lakukan scan dengan menggunakan anti virus untuk mengatasi nya.

3. Install Update Driver
Penyebab Blue Screeb yang lain adalah kegagalan saat instal driver atau driver yang tidak pernah diupdate. Cara mengatasinya, periksa update terbaru dari driver yang ada kemudian instal ulang dengan update terbaru tersebut.
NB : Uninstal driver lama sebelum melakukan instal update terbaru

4. Booting ke Safe Mode
jika Blue Screen terjadi, komputer otomatis akan melakukan restart dan kembali ke mode BSOD. Masuk dengan menggunakan Safe Mode dan lakukan uninstall driver yang menyebabkan crash/blue screen.

5. Mengecek Hardware
Tidak hanya software, hardware yang bermasalah juga dapat menyebabkan terjadinya Blu Screen. Cara mengatasinya, cek Hardware dengan mengetikkan Memory Diagnostic Tool.

6. Menginstall Ulang Windows
Jika langkah-langkah diatas sudah tetap tidak bisa, pilihan terakhir adalah dengan melakukan instal ulang windows. Semua pasti beres. hehe

Baca juga Tips dan Trik Memperbaiki Laptop yang Mati Sendiri

Semoga bermanfaat ;)

0 Response to "Tips dan Trik Mengatasi Blue Screen Pada Windows 7"

Post a Comment